Judul : Resep Mie Kuning Kuah Santan Pedas - Vemale
link : Resep Mie Kuning Kuah Santan Pedas - Vemale
Resep Mie Kuning Kuah Santan Pedas - Vemale
Vemale.com - Bikin mie sore hari saat hujan-hujan emang paling enak ya ladies. Apalagi kalau bisa bikin sendiri dan sesuai selera, mie kuah pun bisa jadi menu mahal dan berkualitas jika diolah dengan bahan komplit. Seperti mie kuah santan kental sedap berikut ini.
Bahan-bahan:
- 2 buah mie kuning kering, atau kurang lebih 150 gr
- 50 ml santan kental
- 2 lembar daun jeruk
- 1 tomat merah kecil
- garam, kaldu dan merica bubuk
- air secukupnya
Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 3 buah cabai rawit
- 1 buah cabai merah
- 1 ruas kunyit
- 1 butir kemiri, sangrai
- 1 sdm ebi kering, cuci bersih dan sangrai hingga kering
Cara membuat:
- Rebus mie kuning kering hingga setengah matang, tiriskan dan campur dengan sedikit minyak agar tidak menempel satu sama lain.
- Tumis bumbu halus hingga harum dan matang, tuang air sedikit hingga bumbu encer. Masukkan garam, merica bubuk dan sedikit kaldu bubuk. Aduk rata dan biarkan hingga mendidih.
- Masukkan santan, tomat dan daun jeruk, masak hingga mendidih. Terakhir masukkan mie, masak hingga mie matang dan rasa sesuai selera.
Tuang mie kuah santan pedas di dalam mangkuk, bisa dinikmati selagi hangat dengan taburan bawang goreng.
(vem/feb)BACA JUGA YANG INI
http://ift.tt/2ohO8vk
Bunda baru saja selesai membaca :
Resep Mie Kuning Kuah Santan Pedas - Vemale
Nah itulah uraian Resep Mie Kuning Kuah Santan Pedas - Vemale, kami berharap ulasan singkat diatas dapat menambah informasi untuk Para Bunda. Wookey, udah dulu ya, perjumpaan berikutnya kami akan membahas resep-resep yang lain untuk itu pantengin terus blog ini.
Artikel yang sudah Bunda baca: Resep Mie Kuning Kuah Santan Pedas - Vemale dengan alamat link https://bresepmasakan.blogspot.com/2018/02/resep-mie-kuning-kuah-santan-pedas.html