Judul : Resep Kue Donat Coklat Panggang, Lembut, Lezat dan Nikmat
link : Resep Kue Donat Coklat Panggang, Lembut, Lezat dan Nikmat
Resep Kue Donat Coklat Panggang, Lembut, Lezat dan Nikmat
KOKIBU - Halo Bundalovers, Selamat Pagi. Di pagi yang cerah ini kokibu akan terus dan selalu setia kepada bunda sekalian untuk terus menampilkan menu makanan dan masakan yang terbaru dan termudah serta sehat dan aman untuk di konsumsi oleh semua kalangan salah satunya adalah Donat.
Donat sendiri mempunyai banyak varian olahan dan caranya termasuk Donat Coklat Panggang yang satu ini, selain rasanya yang manis donat ini mempunyai tektur yang lembut. Jika anda tertarik untuk mencobanya, alangkah baiknya anda siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu.
Bahan-bahan:
- 200 gram tepung terigu protein tinggi
- 100 gram tepung terigu
- 100 ml air es
- 75 gram margarin
- 50 gram gula pasir
- 25 gram susu bubuk
- 20 gram cokelat tepung
- 8 gram ragi instant
- 2 butir telur
- 1/4 sdt cokelat pasta
- 1/2 sdt pengembang kue
- 1/2 sdt garam
Bahan Topping:
- 100 gram cokelat keping bulat
- 150 gram cokelat masak pekat
Cara Membuat:
Cara Membuat Adonan Donat:- Siapkan dulu peralatan yang dibutuhkan untuk membuat Donat Coklat Panggang mixer, oven, loyang, sebuah baskom, kocokan, wajan dan beberapa buah wadah. Dengan mempersiapkan peralatan ini maka anda akan dapat membuat adonan donat dengan lebih mudah dan lebih praktis. Untuk itu, mengingat pentingnya beberapa peralatan ini.
- Setelah selesai dengan peralatan, lanjutkan dengan mengolesi loyang yang sudah anda siapkan menggunakan margarin dan oleskan keseluruh bagian loyang secara merata. Kemudian taburi dengan menggunakan tepung secara merata. Hal ini difungsikan agar nantinya adonan yang dimasukkan pada loyang tidak lengket yang membuatnya sulit untuk dikeluarkan.
- Bila sudah selesai, lanjutkan dengan mempersiapkan bahan-bahan lain yakni telur. Pecahkan telur dalam mangkuk dan kocok dengan lepas secara merata. Gunakan sendok atau garpu untuk mengocok bahan tersebut sampai lepas. Lalu sisihkan dalam mangkuk.
- Kemudian ayak terlebih dahulu tepung terigu bersama dengan bahan-bahan kering lainnya seperti cokelat bubuk dan juga susu bubuk. Gunakan ayakan untuk menyaring dan sisihkan dalam wadah.
- Untuk membuat adonan bisa dilakukan dengan memasukkan bahan yang telah diayak sedikit demi sedikit kedalam wadah. Lalu masukkan ragi bersama dengan gula dan juga telur. Aduk-aduk bahan tersebut sampai tercampur secara merata.
- Tuangkan air kedalam adonan sedikit demi sedikit sampai semuanya dimasukkan. Lalu uleni sampai kalis dengan menggunakan tangan secara merata. Masukkan garam bersama dengan margarin dan uleni kembali semua bahan sampai menjadi lebih elastis. Masukkan cokelat pasta dan aduk merata lalu diamkan selama 15 menit.
- Kempiskan adonan dan timbang adonan sebanyak masing-masing 30 gram dengan menggunakan timbangan. Bulatkan adonan dengan menggunakan tangan dan lubangi bagian tengahnya dengan menggunakan cetakan.
- Masukkan adonan kedalam loyang yang telah diolesi dengan margarin dan panggang dalam oven dibawah suhu 190 derajat selama kurang lebih 12 menit atau sampai adonan donat menjadi lebih matang secara merata.
Cara Membuat Bahan Toping:
- Untuk membaut toping silahkan lelehkan cokelat masak pekat pada wajan atau panci dan gunakan uap yang panas untuk melelehkan bahan ini.
- Setelah meleleh, angkat dan sisihkan sementara. Kemudian silahkan cincang coklat keping dengan menggunakan pisau, masukkan dalam wadah.
- Celupkan donat kedalam coklat masak pekat dan taburi dengan menggunakan potongan coklat dibagian atasnya.
Mungkin cukup sampai disini Resep Cara Membuat Donat Coklat Panggang yang bisa saya berikan untuk anda semoga bisa bermanfaat. Terima Kasih.
Source: selerasa
Bunda baru saja selesai membaca :
Resep Kue Donat Coklat Panggang, Lembut, Lezat dan Nikmat
Nah itulah uraian Resep Kue Donat Coklat Panggang, Lembut, Lezat dan Nikmat, kami berharap ulasan singkat diatas dapat menambah informasi untuk Para Bunda. Wookey, udah dulu ya, perjumpaan berikutnya kami akan membahas resep-resep yang lain untuk itu pantengin terus blog ini.
Artikel yang sudah Bunda baca: Resep Kue Donat Coklat Panggang, Lembut, Lezat dan Nikmat dengan alamat link https://bresepmasakan.blogspot.com/2016/10/resep-kue-donat-coklat-panggang-lembut.html